Disaat kita larut dengan aktivitas yang menyita perhatian dan pikiran tanpa terasa saat menengok jam dan kita dikagetkan dengan waktu dan seakan waktu berjalan begitu cepat hingga tak menyisakan spasi bagi kita untuk menikmati secuil hobi kita, dan itu sering terjadi ketika tugas - tugas menumpuk menuntut kita untuk lekas - lekas menyelesaikannya. Disaat kita tak melakukan kegiatan atau saat kita melakukan kegiatan yang tak kita sukai, waktu terasa bergerak amat lambat. Jika kita memperhatikan detik jam, gerak nya sama tak lambat maupun tak cepat, sudah sesuai takaran waktunya. Waktu berjalan secara semesti nya, kehidupan kita, aktivitas kita lah yang berpacu terkadang terlalu menggebu atau berpacu terlalul lambat.
Sholat bagi seorang muslim merupakan kewajiban yang harus dilaksanankan, tidak boleh diwakilkan dan harus dilaksanakan dalam kondisi apa pun. Terkadang bagi kita yang bekerja di perusahaan swasta, kesibukan tugas kantor yang menyita perhatian kita yang sering membuat kita sholat di injury time. Sholat di batas waktu yang tersisa. Menunda sholat sama hal nya kita menolak rejeki.
Dalam surat tadi, sudah tertulis dengan lugas tentang bahaya sholat. Sholat juga dapat membuka pintu rejeki kita dan sholat juga merupakan amalan yang pertama kali nantinya akan ditanya ketika di akhirat nanti. Sobat, semoga kita tidak termasuk kedalam hamba - hamba ALLAH yang lalai akan sholat. Naudzubillah.Maka celakalah orang-orang yang sholat, yaitu orang-orang yang lalai dalam sholatnya”. QS. 107 Al-Maa’uun, ayat 4-5
Tidak ada komentar:
Posting Komentar